Dikarenakan musim
kemarau berkepanjangan belakangan negara kita terkena bencana ASAP yang sangat
meresahkan. Walaupun sebenarnya bencana asap ini terjadi hampir di setiap musim
kemarau, perlu diketahui bahwasannya sebenarnya hal ini tidak perlu terjadi apabila
kita lebih pedulu dengan lingkungan.
Bumi kita semakin tua,
jika kita tidak lagi peduli padanya yang ada akan ada terus bencana
berdatangan.
Tidak adakah
orang-orang yang sadar akan pentingnya kepedulian terhadap lingkungan. Jujur
saja, jangan kata kebakaran hutan, lahan yang terjadi di Sumatera dan
Kalimantan kemarin, menghirup asap bakar sampah saja aku merasa resah dan tidak
nyaman.
Agar kejadian buruk
akibat asap di Indonesia ini tidak lagi terulang seharusnya ada langkah-langkah
nyata dari pemerintah pusat, daerah ataupun masyarakat sendiri.
Pertama: Undang-undang
mengenai pembebasan lahan, pembukaan lahan harus diperjelas melingkupi apa yang
mau ditanam di dalam lahan tersebut, kewajiban menanan pohon yang memiliki daya
serap air di sekeliling lahan, dan hal-hal mengenai pentingnya menjaga agar
kondisi tanah tetap sehat dan menyimpan air benar-benar ditegaskan.
Kedua: Pemerintah
daerah bersama pemerintah pusat harus beriringan memastikan undang-undang yang
dibuat dilakukan, tidak hanya dibuat. Jadi ada monitoring yang bukan hanya
himbauan belaka.
Ketiga: Masyarakat
harus memiliki kesadaran akan pentingnya penghijauan, memilih jenis tanaman
untuk pertanian, perkebunan dan tidak semata mengukur dari segi bisnis (profit
saja) karena jika sudah terjadi bencana asap seperti kemarin sesungguhnya
materi yang didapat tidak sebanding dengan kerugian yang diderita oleh
masyarakat umum, kalau pun dia sendiri tidak terkena dampak.
Keempat: Baik
pemerintah atau pun Masyarakat memiliki kesadaran penuh akan pentingnya menjaga
alam.
Kelima: Para pebisnis
yang andil di dalam terjadinya kebakaran ini harus membayar apa yang mereka
lakukan. Karena kalaupun mereka saat ini tidak peduli dan masa bodoh mereka
harus tahu kalau pada saatnya mereka akan membayar apa yang mereka lakukan.
Semoga negara kita
selalu aman dan nyaman untuk ditempati. Karena aku yakin sekali negara kita
yang Indah ini adalah tempat yang layak dijadikan pilihan untuk tempat tinggal.
Yuk lebih peduli!
Poin-poin tuntutan jelas dan lugas. Aku siap menemanimu demo. Hihihi
ReplyDeleteDemo sambil bawa anak ya? wakkakaka
DeleteSemoga karhutla ini bisa diatasi dengan tuntas. Sedih bangeett lihat berita asap setiap hari 😥😥
ReplyDeleteIya, Mbak. Sangat sedih karena dampaknya sangat nyata. ALhamdulillah, hujan sudah menipiskan asap saat ini.
DeleteSemoga cepat teratas masalah asap dan hal hal lainnya :)
ReplyDeleteLelah rasanya dengan segala permasalahan di negeri ini.
DeleteMungkin seharusnya mulai menjernihkan pikiran sendiri-sendiri dan melakukan perubahan dari dalam diir kita senddiri-sendiri dulu.